Nikmati Alunan Akustik Sambil Santap Kelezatan Durian Lokal Jatinegara

banner 120x600

DEWATA POST | Jatinegara Tegal – Pecinta kuliner dan buah buahan jangan sampai dilewatkan, khususnya bagi masyarakat penikmat buah durian untuk mengunjungi Gelaran Festival Durian di Desa Gantungan, Kecamatan Jatinegara, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah yang berlangsung selama tiga hari mulai Sabtu sampai hari Senin (11-13/01) 2025. Festival Durian yang baru pertama kali terselenggara ini juga dimeriahkan beragam kegiatan, diantaranya lomba mewarnai, lomba karaoke, yang disponsori pelaku UMKM sekitar yang menjual produk makanan, buah buahan ataupun minuman.

Ketua Panitia Festival Durian Jatinegara Nurofiq Azazi kepada awak media mengungkapkan, Minggu (12/01) bahwa kegiatan tersebut diselenggarakan oleh panitia bekerja sama dengan Himpunan Pengusaha Santri Indonesia (Hipsi) Kabupaten Tegal.

Menurut Nurofik sebelum digelar pestival durian khas Desa Gantungan, Jatinegara diawali dengan berbagai kegiatan yang diawali lomba mewarnai tingkat PAUD, lomba karaoke, dan pembukaan Festival dengan tajuk Belah Durian Desa Gantungan, Pada hari Minggu dilaksanakan pertunjukan kuda lumping, jaran ebeg, dan pembacaan puisi, sedangkan malam harinya pentas musik akustik tang dimainkan seniman asal kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal.

Acara puncak Festival akan digelar pada Senin dan diharapkan masyarakat bisa menikmati pesta cita rasa durian lokal Jatinegara, dengan beberapa rasa varian durian yang digelar di Desa Gantungan tempat dimana banyak berdiri pemancar stasiun relley Televisi dari berbagai media.

Para pengunjung festival datang dari berbagai daerah, tak ketinggalan Ketua Peradi Tegal Raya Suskoco Sachid beserta rombongan yang nampak ikut mengunjungi dan menyaksikan kemeriahan festival sekaligus menikmati keunikan rasa buah durian berbagai varian.

“Kecamatan Jatinegara sudah sejak lama dikenal sebagai produsen buah durian dengan banyak varian yang sudah teridentifikasi dan dikenal oleh masyarakat pencinta durian mulai dari Markonah, Koplok, Muntul, Vanila maupun duri landak,” ujar Nurofiq.

Rofiq juga mengungkapkan bagi masyarakat yang ingin menikmati durian bisa datang ke lokasi festival, disana secara langsung bisa menikmati keunikan durian khas Jatinegara, dengan harga bervariasi mulai dari Rp.35 ribu, sampai Rp 60 Ribu, Sedangkan untuk durian kualitas super harganya bisa mencapai Rp.70 ribu sampai Rp 100 ribu per buah, sementara harga Durian Markonah hanya kisaran Rp.70 ribu sampai Rp. 80 ribu.

Di tempat yang sama Ketua HIPSI Kabupaten Tegal Eko Wahyudi mengungkapkan kepada Dewata Post bahwa Festival Durian di Desa Gantungan Kecamatan Jatinegara merupakan salah satu rangkaian kegiatan pelantikan pengurus HIPSI Kabupaten Tegal. Pihaknya juga ingin mengenalkan potensi durian lokal Jatenegara, disamping bisa mengangkat petani durian maupun pelaku UMKM di wilayah Kecamatan Jatinegara,” pungkasnya

(Herman Mo)

banner 325x300banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

banner 325x300