Empat Kendaraan Saling Seruduk di Sudirman, Ini Penjelasan Kasat Lantas

Tabrakan beruntun

banner 120x600

Jembrana, Dewata Post – Kecelakaan beruntun terjadi di jalan Sudirman (Simpang Batu Agung) Kilometer 93-94 Desa Batu Agung, Jembrana Senin pagi (20/2) melibatkan empat kendaraan.

 

Saat di konfirmasi Kasat Lalu Lintas Polres Jembrana AKP Aan Saputra, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan, insiden ini melibatkan Empat kendaraan yakni truk Mitsubishi, Daihatsu Luxio, truck box Isuzu, dan Suzuki Ertiga, ke empat kendaraan tersebut menuju arah sama yaitu Denpasar.

Mulanya, truk Mitsubishi Bernomor Polisi P 9515 UQ yang dikemudikan Nuryanto (53) melaju dari arah Gilimanuk menuju ke Denpasar di Simpang Batu Agung. Truk kemudian mengerem namun kendaraan yang di kemudikan nya tidak berhenti yang mengakibatkan dorongan keras ke Daihatsu Luxio berhenti di karenakan lampu sedang merah yang di kendarai Zaifurridal (35), saking keras nya dorongan dari belakan Kendaraan Luxio tersebut sampai menabrak truk box paket di depan yang juga sedang mengantri di jalur yang sama, dan akhirnya kendaraan truk paket tersebut menghantam kendaraan izusu ertiga.

 

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Akibat kejadian itu, total kerugian di tafsir mencapai jutaan Rupiah, pihak nya juga menjelaskan seluruh pengendara yang terlibat masih di lakukan mediasi di Mapolres Jembrana,

 

“Selalu berhati-hati dalam berkendara, dan selalu periksa kelengkapan surat-surat dan kelayakan dalam berkendara, supaya nyaman saat berkendara.” Pesan nya.

 

(Red/Yus)

banner 325x300banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

banner 325x300